tumis ampas kecap - by @dapur.mama.sofie |
Resep Tumis Ampas Kecap, Enak dan Lezat
Kali ini saya akan membagikan resep tumis ampas kecap. Rasanya enak dan cara memasaknya juga cukup mudah. Yuk simak resepnya berikut ini.
Bahan-bahan :
- 200 gram ampas kecap
- Air panas secukupnya
- 2 siung bawang merah, iris tipis
- 1 siung bawang putih, iris tipis
- 3 buah cabe gendot, iris
- 3 buah cabe merah keriting, iris serong
- 1 batang daun bawang, iris serong
- Secukupnya garam, gula Putih (1:3)
Cara Memasak Tumis Ampas Kecap :
- Langkah pertama cuci bersih ampas kecap menggunakan air mengalir. Kemudian rendam memakai air panas selama kurang lebih 5 menit. Tiriskan dan sisihkan.
- Selanjutnya panaskan minyak. Kemudian tumis bawang dan cabe hingga harum dan berubah warna. Masukkan ampas kecap dan juga daun bawang, aduk-aduk selama kurang lebih 5 menit.
- Tambahkan gula putih dan garam . Aduk rata selama 2 menit sambil koreksi rasa. Angkat dan sajikan hangat.
Nah, itu tadi resep tumis ampas kecap yang bisa bunda coba di rumah. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share.
Baca juga : Resep Ayam Kecap Tanpa Digoreng
Comments